Mungkin itu yang terlintas di pikiran mas dan mba blogger ketika melihat menu penghasilan di blog yang tidak muncul atau tidak bisa di klik tombol daftar adsensennya.
Saya sendiri pernah ngalamin hal itu, ketika itu saya juga bingung waktu awal-awal mau daftarin blog saya ke pihak adsense, kok ngga ada menu penghasilannya? Dimana sih sebenernya menunya kok nggak ada? Pikir saya.
Sayapun mulai cari info sana dan sini, akhirnya terbayar sudah rasa penasaran saya waktu itu, di salah satu blog yang saya kunjungi ternyata di situ dijelaskan "mengapa menu penghasilan kok tidak muncul, dan ketika sudah muncul tombol daftarnya kok nggak bisa di klik" lengkap sudah.
Maka dari itu, saya akan menjelaskan apa yang terjadi dan akan mencoba membantu memecahkan masalah yang di alami mas atau mba blogger dengan hal di atas barusan. Dari yang saya baca disana, ternyata hal-hal ini yang membuat masalah itu terjadi:
Umur Blog Belum Mencapai 1 Minggu Lebih
Umur blog menentukan muncul tidaknya tombol daftar adsense, dikarenankan mungkin blog nya masih sangat baru mas-mba, jadi besar kemungkinan tombol daftar adsensenya belum muncul atau nggak bisa di klik.
Untuk tahun 2016 ini, tombol daftar adsense tidak akan muncul, beda dengan tahun sebelumnya yang udah muncul tapi nggak bisa di klik, kalau sekarang tidak akan muncul, dan kalau muncul langsung bisa di klik.
Perlu saya jelaskan, bahwa tombol daftar adsense dan menu penghasilan itu beda ya, kalau tombol daftar adsense ini adanya di dalam menu penghasilan, jadi kalau tidak ada menu penghasilan, ya tidak ada itu yang namanya tombol daftar adsense, ibaratnya kayak orang tua dan anak mas-mba.
Nah, jadi kalau mas atau mba blogger mau memunculkan tombol daftar adsense ini, mas-mba harus menunggu setidaknya selama satu minggu atau lebih dahulu untuk memunculkan tombol ini.
Jumlah Artikel Dalam Blog
Ternyata artikel atau postingan juga mempengaruhi muncul tidaknya tombol daftar adsense ini, blog setidaknya harus ada artikelnya, nggak ketang cuma 1 artikel atau postingan, kalau blog nggak ada artikelnya sama sekali, sampai lebaran monyet juga nggak bakalan muncul tuh tombol daftarnya.
Jadi artikel juga sangat penting ya mas-mba, karena artikel adalah raja blog, blog tidak bisa di bilang blog jika nggak ada artikelnya, karena sejatinya blog itu isinya artikel semua.
Bahasa Setelan Blog
"Wah kenapa ya kok saya mau daftarin blog ke adsense kok nggak ada menu penghasilannya?" Kicau salah satu blogger di komentar, itu masalahnya terletak pada bahasa setelan blognya mas-mba.
Kalau bahasanya masih pakai bahasa Indonesia, nggak bakalan muncul menu penghasilannya, jadi untuk mengatasinya, mas-mba ganti bahasa setelan blog nya ke Inggris-Inggris United Kingdom. Nggak ngerti gimana tuh cara gantinya? Oke saya jelaskan caranya:
Masuk ke dashboard, pilih menu setelan, pilih lagi bahasa dan pemformatan, pilih bahasa, dari Indonesia rubah ke Inggris-Inggris United Kingdom lalu klik save, kemudian reload atau muat ulang halamanya. Nah, itulah caranya untuk memunculkan menu penghasilanya mas-mba.
Penutup
Setelah langkah-langkah di atas di praktikan dengan sebenar-benarnya, mudah-mudahan tombol daftarnya segera muncul saya jamin itu, tunggu aja seminggu pasti keluar tuh. Kalau belum muncul juga mungkin mas-mba blogger harus lebih bersabar, coba daftarin lewat adsense langsung, tapi harus punya domain sendiri baru bisa di daftarin lewat adsense langsung tanpa dari blogger.
Semoga bermanfaat apa yang saya berikan, ambil sisi baik nya aja, dan buang yang nggak baiknya, Jika ada pertanyaan silakan tanyakan di komentar, InsyaAllah akan saya jawab sebisa saya untuk membantu mas-mba blogger, saya Yuk Puji Blog salam.
Belum ada tanggapan untuk "Kenapa Menu Penghasilan AdSense Tidak Muncul Dan Kapan Tombol Daftar AdSense Muncul"
Post a Comment